0

Sponsor

Iklan Kiri

Sambal Pencit

| |

Di Jawa Timur biasanya menyebut mangga muda dengan sebutan pencit. Jadi sambal pencit adalah sambal mangga muda. Rasa yang dihasilkan dari sambal pencit ini sangat istimewa. Ada rasa pedas, asam dan sedikit manis karena menggunakan gula pasir. Hmm.... nikmat !

Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
2 buah mangga muda (400 gram), diserut kasar

Bumbu Halus:
5 buah cabai merah 
2 buah cabai rawit 
1/2 sendok teh terasi, dibakar
1/2 sendok teh garam 
1/2 sendok teh gula pasir 

Cara Pengolahan :
  1. Aduk rata mangga dan bumbu halus.
  2. Sajikan.

Untuk 6 porsi

Sumber : Sajian Sedap

Advertiser

 
Twitter Facebook Dribbble Tumblr Last FM Flickr Behance